Mengimplementasi Metode Pembelajaran Fishbowl untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Mata Pelajaran Biologi pada Materi Heriditas Manusia Siswa Kelas XII MIPA-3 SMAN 4 Kota Bima Tahun Pelajaran 2021/2022

Authors

  • Siti Nurlailah SMA Negeri 4 Kota Bima

DOI:

https://doi.org/10.53299/jppi.v2i2.216

Keywords:

prestasi belajar, metode pembelajaran fishbowl

Abstract

Rendahnya prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Biologi menjadi dasar pelaksanaan penelitian tindakan kelas ini. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan pelaksanaan dan menganalisis dampak implementasi metode pembelajaran fishbowl  terhadap peningkatan prestasi belajar pada mata pelajaran Biologi materi Heriditas Manusia siswa kelas XII MIPA-3 SMAN 4 Kota Bima  tahun pelajaran 2021/2022. Hasil penelitian pra-siklus yang telah dilakukan peneliti, prestasi belajar siswa rendah, hal ini ditunjukkan dibawah target, indikator kinerja yang peneliti tetapkan sesuai dengan KKM yakni 70 dengan ketuntasan klasikal 72%. Penelitian dilaksanakan dalam 2 (dua) siklus. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas XII MIPA-3 SMAN 4 Kota Bima berjumlah 32 siswa, terdiri dari 14 orang laki-laki dan 18 orang perempuan. Hasil pos tes siklus 1 rata-rata 73.00 (+3,00), tetapi nilai ini belum memenuhi indikator kinerja yang ditetapkan yakni rata-rata ≥75. Persentase ketuntasan 75,00%, Persentase ini masih dibawah indikator kinerja yakni ≥85%. Dari sisi prestasi belajar siklus 1 (pertama) belum berhasil. Kinerja guru pada siklus 1 ada pada poin 86.00% (+3.00). Sementara kompetensi guru dalam pelaksanaan pembelajaran pada siklus 1 85.00% (+3.00).  Dengan demikian dari sisi kinerja guru dan pelaksanaan pemebelajaran guru siklus 1 belum mencapai indikator kinerja yang ditetapkan yakni  ≥92.00 dan ≥92.00. Hasil pos tes siklus 2 rata-rata 82.82 (9.82). Persentase ketuntasan 90.00% (25,75%). Persentase ini telah memenuhi indikator kinerja yakni ≥ 85%. Dengan demikian pada siklus 2 ini telah berhasil mencapai indikator yang ditetapkan yakni rata-rata ≥75 dan persentase ketuntasan ≥85% . Dari sisi prestasi belajar, siklus 2 telah berhasil. Kinerja guru siklus 2 dengan prosestase 94.00 (+8.00). Dengan perbaikan proses pembelajaran berhasil memenuhi indikator kinerja yang ditetapkan yakni ketuntasan guru dalam menyusun RPP: ≥ 92.00%. Ketuntasan guru dalam melaksanakan Rencana Pembelajaran siklus 2 92.80. (+7.80). Dengan perbaikan proses pembelajaran berhasil memenuhi indikator kinerja yang ditetapkan yakni ketuntasan guru dalam menyusun RPP:  ≥92.00. Peningkatkan prestasi belajar siswa, disebabkan oleh peningkatan aktivitas, interaksi guru dan siswa dalam proses pembelajaran di kelas dengan penggunaan metode pembelajaran fishbowl yang dilaksanakan guru, sesuai dengan nilai kinerja guru. Dengan demikian setelah pelaksanaan perbaikan pembelajaran sampai siklus 2, telah mencapai indikator kinerja yang ditetapkan, dan penelitian dianggap telah berhasil.

References

Abror, A.R. (1993). Psikologi Pendidikan. Yogyakarta:Tiara Wacana Yogya.

Binadja, A., Sholikhati, A., & Titiwahyukaeni. 2012. Model Pembelajaran Bervisi Setsmelalui Diskusi Fish Bowlmenggunakan Artikel Kimia. Journal Unnes, 1 (2012).

Cohen, E.G. (1994). Designing groupwork: Strategies for heterogeneous classrooms (Rev. ed.). New York: Teachers College Press.

Daryanto. (1999). Evaluasi Pendidikan. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Djamarah, S.B., & Zain, A. (1997). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Djamarah, Syaeful Bahri. (2005). Guru dan Anak Didik dalam Interaksi Anak Didik. Jakarta: Rineka Cipta.

Johnson, D.W. & Johnson, R.T. (1994). Learning together and alone (4th ed.). Needham Heights, MA: Allyn and Bacon.

Kagan, S. (1992). Cooperative Learning. San Clemente: Resources for Teachers.

Kementerian Pendidikan Nasional, Badan Penelitian Dan Pengembangan Pusat Kurikulum. (2010). Pengembangan Pendidikan Budaya Dan Karakter Bangsa. Jakarta: Kemendiknas.

Medsker, K. L., & Holdsworth, K. M. (2001). Models and Strategies for Training Design. USA:ISPI.

Ningsih, N. S. Y. (2018). Pengaruh Penerapan Strategi Pembelajaran Kolaboratif Fishbowl Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas VII SMP Negeri 6 Rengat. Journal Of Mathematics Education And Science, 3.2 (2018).

Pratiwi, N. K. (2015). Pengaruh Tingkat Pendidikan, Perhatian Orang Tua, dan Minat Belajar Siswa Terhadap Prestasi Belajar Bahasa Indonesia Siswa SMK Kesehatan Di Kota Tangerang. Jurnal Pujangga Volume 1, Nomor 2, Desember 2015.

Poerwadarminta, W.J.S. (2002). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.

Sharan, S. & Sharan, Y. (1992). Expanding cooperative learning through group investigation. Colchester, VT: Teachers College Press.

Slavin, R.E. (1994). Cooperative Learning : Theory, Research and Practice. Englewood Cliff, NJ: Prentice Hall.

Widari, N.K.S., Hasnah, N., & Istiningsih, S. (2017). Efektivitas Teknik Mangkuk Ikan Atau Akuarium (Fish Bowl) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Pada Siswa Kelas V A SDN 16 Cakranegara Tahun Pelajaran 2016/2017. Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan [JKKP] Vol.05 No.01

Downloads

Published

2022-09-29

How to Cite

Nurlailah, S. (2022). Mengimplementasi Metode Pembelajaran Fishbowl untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Mata Pelajaran Biologi pada Materi Heriditas Manusia Siswa Kelas XII MIPA-3 SMAN 4 Kota Bima Tahun Pelajaran 2021/2022. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Indonesia (JPPI), 2(2), 90–100. https://doi.org/10.53299/jppi.v2i2.216